TELISIK.NET I LANGKAT
Tingkatkan komunikasi siswa, SMA Negeri 1 Salapian berikan pembelajaran melalui metode apel siswa yang dilaksanakan setiap hari rabu dan sabtu sebelum memulai jam pembelajaran di kelas.

Dijelaskan Kepala Sekolah (Kasek) SMAN 1 Salapian, Edison Surbakti SPd bahwa pelaksanaan apel pagi yang melibatkan seluruh siswa
Mulai dari pembina upacara hingga seluruh perangkat dalam pelaksanaannya, merupakan upaya sekolah dalam meningkatkan kemampuan komunikasi, berbicara, dan berpidato siswa dihadapan banyak orang.
“Pelaksananya seluruhnya adalah siswa termasuk pembina dan petugas lainnya pada apel ini.


Tujuannya untuk meningkatkan kemampuan siswa dalam berkomunikasi, khususnya berbicara didepan umum dan pidato,” terang Edison Surbakti.
Lanjut ia menjelaskan, kegiatan tersebut dilakukan secara bergilir untuk tiap kelas dan siswa sebagai petugas.
Sehingga setiap siswa memilki pengalaman yang baru dan terus berusaha meningkatkan kemampuannya baik secara individu maupun kelompok.


Selanjutnya Edison menerangkan, bahwa berbicara merupakan salah satu keterampilan dalam berbahasa.
Berbicara juga merupakan suatu komunikasi langsung dengan menyampaikan ide, gagasan, pendapat, maupun pesan lainnya.
Jadi keterampilan berbahasa yang baik sangat diperlukan bagi seseorang di semua linit kehidupan untuk bersosialisasi.
Jika seseorang memiliki keterampilan bahasa tersebut, maka akan lebih mudah mendapatkan informasi dan berkomunikasi dengan banyak orang, baik secara lisan maupun tulisan.
“Berbicara di depan banyak orang dengan kondisi yang resmi diperlukan proses belajar agar memiliki keterampilan berbicara yang baik, tampil secara profesional, dan memuaskan audiens.
Untuk itu kami perlu melatih siswa agar pembiasaan diri dalam melakukannya terus terasa dan semakin profesional,” ujarnya.(red)