Siapkan Paskibra, Pj Bupati Langkat Berikan Pembekalan Khusus

- Tim

Jumat, 9 Agustus 2024 - 08:50 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Telisik.net-Langkat

Dalam rangka mempersiapkan Pasukan Pengibar Bendera (Paskibra) Kabupaten Langkat, Pj. Bupati Langkat H.M Faisal Hasrimy, AP, MAP memberikan pembekalan khusus kepada para calon Paskibra di Gedung PKK Langkat, pada Kamis malam (8/8/2024). Pada kesempatan ini, Pj. Bupati membagikan pengalaman dan prinsip hidupnya yang menjadi kunci kesuksesannya selama berkarir sebagai abdi negara.

Dalam pembekalan ini, Faisal Hasrimy menekankan pentingnya loyalitas, militansi, totalitas, dan integritas (LMTI) dalam menjalankan setiap tugas. Ia berpesan agar para calon Paskibra menanamkan prinsip-prinsip tersebut dalam diri mereka.

Baca Juga :  Anak Oknum Polisi dan Keponakan Anggota DPRD Langkat Pelaku Bullying Akhirnya Dikeluarkan dari SMAN 1 Stabat

“Dimanapun kita bertugas, harus total dan jangan setengah-setengah. Peganglah prinsip LMTI: loyalitas, militansi, totalitas, dan integritas untuk menuju kesuksesan,” tegas Faisal Hasrimy.

Beliau juga mengingatkan bahwa loyalitas kepada pimpinan dan instruktur adalah hal yang sangat penting, khususnya dalam pelatihan Paskibra. Faisal Hasrimy mengibaratkan totalitas dalam bekerja seperti mandi yang harus basah kuyup, bukan setengah-setengah.

Sebagai penutup, Faisal Hasrimy, yang juga dikenal sebagai suami dari Uke Retno Wahyuni, menyampaikan empat kunci untuk menjadi pribadi yang hebat: disiplin dan integritas, kerjasama dan solidaritas, semangat dan dedikasi, serta kebanggaan dan tanggung jawab.

Baca Juga :  Pj Bupati Langkat Ucapkan Selamat Kepada Siswa Bintara Polri

Turut hadir mendampingi Pj. Bupati Langkat dalam kegiatan tersebut antara lain Faisal Badawi, S.Sos, Kepala Badan Kesbangpol; Wahyudiharto, S.STP, M.Si, Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika; H. Syahrizal, S.Sos, M.Si, Kepala Dinas Koperasi; serta Winanda Akbar, S.STP, Kabag Prokopim.

Dengan pembekalan ini, diharapkan para calon Paskibra Langkat dapat menjalankan tugasnya dengan penuh dedikasi dan membawa nama baik Kabupaten Langkat pada peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia mendatang. (yong/rel)

Berita Terkait

Muhammad Nuh Klarifikasi Tuduhan: “Saya Ditunjuk Plt Bupati dan Punya Sertifikat Keahlian PBJ
Robert Lengser, Gembira Ginting Siap Bersihkan Disdik Langkat!
Disdik Langkat Diduga Sarang Proyek Bermasalah: Ratusan Miliar Dikelola PPTK Tak Layak
“Spanduk-Spanduk Pemeras Dana BOS: Kepala Sekolah Langkat Mengeluh”
Dituding Jual Alat Peraga, Oknum Kabid SMP GG: “Ini Fitnah dan Pembodohan Publik!”
Pendidikan Langkat Kacau! Ketua K3S Stabat Diduga Berontak, Kepala Sekolah Lawan Kadis
Perjuangan Berat Plh Kadis Pendidikan Langkat: Dihadang Fitnah dan Pembangkangan Oknum K3S
Kisruh di Dinas Pendidikan: SK Plh Kadis Diremehkan, Dana BOS Dipertaruhkan!
Berita ini 37 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 19 Maret 2025 - 17:33 WIB

Muhammad Nuh Klarifikasi Tuduhan: “Saya Ditunjuk Plt Bupati dan Punya Sertifikat Keahlian PBJ

Selasa, 18 Maret 2025 - 10:12 WIB

Robert Lengser, Gembira Ginting Siap Bersihkan Disdik Langkat!

Senin, 17 Maret 2025 - 15:42 WIB

Disdik Langkat Diduga Sarang Proyek Bermasalah: Ratusan Miliar Dikelola PPTK Tak Layak

Selasa, 11 Maret 2025 - 15:20 WIB

“Spanduk-Spanduk Pemeras Dana BOS: Kepala Sekolah Langkat Mengeluh”

Jumat, 7 Maret 2025 - 09:49 WIB

Dituding Jual Alat Peraga, Oknum Kabid SMP GG: “Ini Fitnah dan Pembodohan Publik!”

Berita Terbaru