Sarana PON XXI Aceh-Sumut di Langkat Diduga Sarat Korupsi, Pengamat : Uji Hammer Test

- Tim

Sabtu, 24 Agustus 2024 - 13:35 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Mixer (molen) mini di lokasi proyek Gedung Olahraga Mini Kabupaten Langkat.

Mixer (molen) mini di lokasi proyek Gedung Olahraga Mini Kabupaten Langkat.

Stabat – Selain proyek rehab Gedung Serbaguna Manunggal Langkat Berseri, pembangunan Gelanggang Olahraga Mini juga diduga sarat korupsi. Material dan mutunya diduga tak sesuai dengan Rencana Anggaran Biaya (RAB). Pengerjaan sarana PON XXI Aceh-Sumut ini pun molor dari waktu kontrak yang sudah ditentukan.

Mixer (molen) mini di lokasi proyek Gedung Olahraga Mini Kabupaten Langkat.

Dalam RAB proyek Gedung Serbaguna Manunggal Langkat Berseri, tertera pekerjaan pemasangan tutup atap Longspan Galvanis Fumira tebal 0,4 milimeter dengan luas area 3.573,37 meter persegi. Namun, awak media menemukan adanya material di lokasi dengan ketebalan hanya 0,3 milimeter.

Blokir WhatsApp Wartawan

Selain itu, pada RAB proyek Gelanggang Olahraga Mini, pengerjaan pondasi, balok dan kolom beton cor semestinya dengan kualitas K100 – K250. Namun, dengan pengerjaannya secara manual dengan mixer (molen) kecil, kualitas tersebut patut diduga diragukan.

Terkait hal ini, Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) Bidang Cipta Karya Dinas PUPR Langkat Arif Gea belum memberikan tanggapan. Ia memblokir WhatsApp awak media ini, usai dikonfirmasi terkait ketebalan Longspan Galvanis Fumira yang diduga tak sesuai RAB.

Baca Juga :  Wakil Bupati Taufik ZA Serahkan Bantuan Makanan Tambahan Untuk Anak Stunting

Sikap Arif Gea ini, terkesan risih dengan upaya jurnalis dalam menyajikan informasi yang akuntabel kepada masyarakat. Di mana, hal itu merupakan sebagai upaya untuk menjaga kepercayaan dan integritas jurnalis dalam menyajikan informasi yang berimbang.

Anggaran Milyaran Rupiah

Untuk proyek rehab proyek Gedung Serbaguna Manunggal Langkat Berseri, dianggarkan biaya sebesar Rp2,9 Miliar. Rekanan yang menerima kontraknya adalah Athaila Sinergi yang beralamat di Jl Sempurna No 59 Kota Medan.

Sedangkan proyek pembanunan Gelanggang Olahraga Mini, dianggarkan biaya sebesar Rp2,6 Miliar. Pemenang tender pekerjaan ini adalah CV Java Perdana yang beralamat di Jl Sudirman No 4, Kelurahan Perdamaian, Kecamatan Stabat, Langkat.

Menyikapi hal itu, Abdul Rahim, Kordinator Pengamat Sosial Lingkar Wajah Kemanusiaan (Lawan) Institute Sumut meminta pihak terkait mengusut hal tersebut. “Panggil ahli untuk menguji kualitasnya dengan hammer test,” ketus Rahim, Sabtu (24/8/2024) siang.

Diulang Kembali

Jika tidak sesuai, kata Rahim, agar diulang kembali rehab bangunannya. Apalagi sudah melewati masa kontrak kerja yang sudah ditentukan. “Lebih baik diulang rehabnya jika diduga tidak sesuai RAB. Saya mengingatkan, sebelum aparat penegak hukum mengusut tuntas proyek gedung itu,” tegasnya.

Baca Juga :  TMMD Ke-123 Kodim 0203/Langkat Rehab Musholla An-Nur, Warga Bersyukur
Pekerja proyek Rehabilitasi Gedung Serbaguna Manunggal Langkat Berseri tanpa dilengkapi peralatan keselamatan kerja.

Semestinya, lanjut pria ramah ini, pengerjaannya harus sesuai dengan alat standar yang memadai. Misalnya, menggunakan peralatan yang bisa mengukur komposisi bahan beton dengan akurat. Bukan dikelola dengan manual, terlebih menggunakan molen kecil.

Rehab Gedung Serba Guna Manunggal Langkat Berseri tersebut, direncanakan akan digunakan Cabang Olahraga Sambo untuk PON XXI Aceh-Sumut 2024 yang berlangsung di 9 September 2024 mendatang.

Jika dugaan rehabnya tidak benar, maka dikhawatirkan kualitas bangunan juga tidak sesuai standar mutu. Apalagi, ribuan warga Langkat bakal hadir untuk melihat pertandingan di Gedung tersebut.

“Oknum Dinas PUPR tidak boleh sirih saat dikonfirmasi. Sampaikan saja dengan jujur, karena Gedung ini di pakai untuk PON. Jadi publik berhak mengetahui informasinya,” tandas Rahim dengan nada kesal. (Ahmad)

Berita Terkait

Wawako Medan Berbagi Makanan Berbuka Puasa Untuk Driver Ojol & Masyarakat
Langkat Perkuat Sinergi Daerah Kendalikan Inflasi Jelang Idulfitri
Tol Tanjung Pura-Pangkalan Brandan Dibuka Gratis, Perjalanan Kini Lebih Cepat
Dukung Program One Day No Car, Rico Waas Pergi Kerja ke Balai Kota Naik Bus Listrik
Zakiyuddin Tinjau Pendaftaran Mudik Gratis Pemko Medan 2025
Gubsu Bobby Keluarkan Surat Edaran Terkait Pencairan THR
Rico Waas Buka Ramadhan Fair XIX, Tekankan Penghentian Jual-Beli Saat Tarawih
Walikota Medan Tinjau Persiapan Akhir Ramadan Fair 2025
Berita ini 248 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 15 Maret 2025 - 18:38 WIB

Wawako Medan Berbagi Makanan Berbuka Puasa Untuk Driver Ojol & Masyarakat

Sabtu, 15 Maret 2025 - 06:18 WIB

Langkat Perkuat Sinergi Daerah Kendalikan Inflasi Jelang Idulfitri

Selasa, 11 Maret 2025 - 18:03 WIB

Tol Tanjung Pura-Pangkalan Brandan Dibuka Gratis, Perjalanan Kini Lebih Cepat

Selasa, 11 Maret 2025 - 14:43 WIB

Dukung Program One Day No Car, Rico Waas Pergi Kerja ke Balai Kota Naik Bus Listrik

Selasa, 11 Maret 2025 - 14:23 WIB

Zakiyuddin Tinjau Pendaftaran Mudik Gratis Pemko Medan 2025

Berita Terbaru

Kesehatan

Rico Waas Dorong Layanan Kesehatan Gratis dan Ramah

Sabtu, 15 Mar 2025 - 20:05 WIB