Dikabarkan Bunuh Diri di Papua, Ekshumasi Jenazah Lettu Eko Damara di Langkat

- Tim

Selasa, 25 Juni 2024 - 12:55 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kasat Lidkrim Puspom TNI Kolonel POM Jefri B Purba saat konferensi pers dengan awak media di lokasi ekshumasi jenazah Lettu dr Eko Damara.

Kasat Lidkrim Puspom TNI Kolonel POM Jefri B Purba saat konferensi pers dengan awak media di lokasi ekshumasi jenazah Lettu dr Eko Damara.

Stabat – Tim gabungan TNI-Polri membongkar makam dan pengangkatan jenazah (ekshumasi) Letnan Satu (Lettu) Dokter Eko Damara di Dusun Serbajadi, Desa Karang Rejo, Kecamatan Stabat, Langkat, Senin (24/6/2024). Perwira menengah ini dikabarkan tewas bunuh diri pada 27 April lalu, saat sedang bertugas di perbatasan Indonesia dan Papua Nugini (PNG).

Ekshumasi itu, dilakukan Tim Forensik Rumah Sakit Bhayangkara Polda Sumut bersama Tim gabungan TNI. Sejumlah petugas dari TNI terlihat berjaga di sekitar lokasi tempat pemakaman umum (TPU) itu.

Kegiatan tersebut, merupakan tindak lanjut Tim investigasi penyelidikan dari Mabes TNI. Hal itu menyusul permintaan keluarga Lettu dr Eko untuk dilakukan autopsi. Karena, pihak kerabat merasa ada kejanggalan pada jenazah almarhum.

Proses ekshumasi jenazah Lettu dr Eko Damara di pemakaman umu di Desa Karang Rejo, Kecamatan Stabat, Langkat.

“Kegiatan ini dilaksanakan oleh Divisi Forensik Rumah Sakit Bhayangkara Polda Sumatera Utara untuk pengangkatan jenazah Lettu Eko,” kata Kasat Lidkrim Puspom TNI Kolonel POM Jefri B Purba.

Terkait hasilnya, lanjut Kolonel POM Jefri, hal itu akan disampaikan tim forensik sesuai dengan pelaksanaan autopsi penyidik Dispom TNI. Pengaduan keluarga sudah ditindaklanjuti dengan terbitnya Surat Perintah Panglima, untuk membentuk tim investigasi gabungan. Dimana, hal itu melibatkan Puspom TNI, Puspom AL dan Pasintel Marinir.

Baca Juga :  Guanakan DD, Pemdes Minta Kasih Rampungkan Pembangunan Sumur Bor

“Kita sama-sama pada hari ini, bisa kita lihat kebersamaan kita, sudah kita laksanakan salah satu fungsi penyelidikan untuk mengungkap perkara ini,” ujar Kolonel POM Jefri.

Sementara, pengaduan terkait tewasnya Lettu dr Eko, sejak bulan Mei 2024. Namun ekshumasi baru terlaksana bulan ini, karena terkait masalah teknis.

“Inikan masalah teknis, karena kebetulan secara teknis yang punya kewenangan untuk melakukan autopsi adalah temen-temen dari forensik yaitu ada di Polda Sumut. Kita sudah berkoordinasi di Polda dan sudah didukung pada hari ini bisa terlaksana,” ujarnya.

Sementara itu, Abdul Satar Siahaan, paman Almarhum Lettu Laut dr Eko Damara mengatakan, setelah dilakukan autopsi, kasus penyebab kematian almarhum bisa terungkap yang sebenarnya.

“Karena selama inikan banyak asumsi-asumsi liar tapi dengan adanya autopsi kita harapkan bisa terungkap dan kami ya, dokter fotensik bekerja secara profesional begitu dengan penyidik Polisi Militer, kami yakin dan kami percaya mereka akan bekerja secara profesional,” ucap Abdul Satar Siahaan.

Baca Juga :  Polda Sumut Ajukan 231 Situs Judol untuk Diblokir

Sebelumnya, informasi yang diterima pihak keluarga, Eko tewas bunuh diri dengan luka tembakan di bagian kepala, di tempat tugasnya di Kabupaten Yahukimo, provinsi Papua Pegunungan.

kematian Perwira TNI AL ini mengejutkan keluarganya, karena Letnan Satu Laut (K) dr Eko Damara telah 11 Bulan bertugas di Yonkes Satu Marinir yang diperbantukan di Satgas Mobile RI-PNG Yonif 7 Marinir.

Eko ditempatkan di Kabupaten Yahukimo, Provinsi Papua Pegunungan. Bahkan Eko rencananya akan pulang bulan depan, setelah mengakhiri masa tugasnya di Papua.

setelah perjalanan panjang dari Papua Pegunungan, jenazah Eko Damara tiba Pukul 15.00 WIB pada Senin 29 April di kampung halamannya. Pada hari itu juga jenazah dimakamkan di Kabupaten Langkat, Sumatera Utara.

saat melihat kondisi jenazah Eko Damara, pihak keluarga menemukan sejumlah kejanggalan. keluarga menemukan sejumlah lebam tak wajar di bagian punggungnya, termasuk adanya sundutan rokok di bagian mata dan juga ditemukan lebam. (Ahmad)

Berita Terkait

Wawako Medan Berbagi Makanan Berbuka Puasa Untuk Driver Ojol & Masyarakat
Langkat Perkuat Sinergi Daerah Kendalikan Inflasi Jelang Idulfitri
Dinas Sosial Kota Medan Tegaskan Tidak Pernah Melakukan Kekerasan atau Mengambil Bayi PPKS Stephanie
Tol Tanjung Pura-Pangkalan Brandan Dibuka Gratis, Perjalanan Kini Lebih Cepat
Dukung Program One Day No Car, Rico Waas Pergi Kerja ke Balai Kota Naik Bus Listrik
Zakiyuddin Tinjau Pendaftaran Mudik Gratis Pemko Medan 2025
Gubsu Bobby Keluarkan Surat Edaran Terkait Pencairan THR
Buka Puasa Dengan Relawan dan Alumni Sekolah, Rico Waas : Doakan Kami Bekerja Dengan Baik Medan –
Berita ini 216 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 15 Maret 2025 - 18:38 WIB

Wawako Medan Berbagi Makanan Berbuka Puasa Untuk Driver Ojol & Masyarakat

Sabtu, 15 Maret 2025 - 06:18 WIB

Langkat Perkuat Sinergi Daerah Kendalikan Inflasi Jelang Idulfitri

Selasa, 11 Maret 2025 - 21:29 WIB

Dinas Sosial Kota Medan Tegaskan Tidak Pernah Melakukan Kekerasan atau Mengambil Bayi PPKS Stephanie

Selasa, 11 Maret 2025 - 18:03 WIB

Tol Tanjung Pura-Pangkalan Brandan Dibuka Gratis, Perjalanan Kini Lebih Cepat

Selasa, 11 Maret 2025 - 14:43 WIB

Dukung Program One Day No Car, Rico Waas Pergi Kerja ke Balai Kota Naik Bus Listrik

Berita Terbaru

Kesehatan

Rico Waas Dorong Layanan Kesehatan Gratis dan Ramah

Sabtu, 15 Mar 2025 - 20:05 WIB