TELISIK | MEDAN – Rumah Tahanan Negara (Rutan) Perempuan Medan, mengikuti ziarah dan penaburan bunga di Taman Makam Pahlawan (TMP) Bukit Barisan Jalan SM Raja Medan, Selasa (26/10) pagi.
Kegiatan yang diadakan Kanwil Kemenkumham Sumut tersebut dilaksanakan dalam rangka menyambut Hari Dharma Karya Dhika (HDKD) ke 76 Tahun 2021.
Kegiatan ini dimulai jam 07.30 hingga jam 09.30 WIB dan dipimpin langsung oleh Kakanwil Kemenkumham Sumut, Imam Suyudi beserta Pimpinan Tinggi Pratama Kanwil Kumham Sumut dan Kepala UPT Medan sekitar beserta perwakilan pegawai.
Kakanwil Kemenkumham melakukan peletakan karangan bunga di Monumen Taman Makam Pahlawan Bukit Barisan sebagai wujud penghormatan dan penghargaan kepada para pahlawan dan pejuang bangsa yang telah gugur.
Kegiatan dilanjutkan dengan prosesi tabur bunga di pusara beberapa makam para pahlawan oleh Kakanwil Kemenkumham Sumut diikuti seluruh Pimpinan Tinggi Pratama dan para Kepala UPT termasuk diantaranya Kepala Rutan Perempuan Medan Ema Puspita BcIP, SPd MH. (AVID)
I like this site very much, Its a real nice office to read and incur information.Blog monry