Bacalon Walikota Binjai Zainuddin Purba Kembalikan Berkas ke Demokrat

- Reporter

Rabu, 24 April 2024 - 16:10 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Telisik.net // Binjai

H Zainuddin Purba SH mengembalikan berkas pendaftaran bakal calon Walikota Binjai Priode 2024-2029 di kantor DPC Partai Demokrat Binjai, Jalan Dr. Wahidin, Kelurahan Sumber Mulyorejo, Kecamatan Binjai Timur, Rabu (24/4) sekira pukul 11:00 Wib.

Kehadiran Bakal Calon Walikota Binjai itu disambut Ketua DPC Demokrat Kota Binjai H Juli Sawitma Nasution, Sekjen Devi Risda SE, serta tim pendaftaran dan penjaringan.

Dalam sambutannya, pria yang akrab disapa Pak Uda tersebut mengatakan, kehadirannya di Kantor Partai berlambang Mercy tersebut guna mendapatkan dukungan dari partai Demokrat.

Dihadapan ratusan hadirin, Pak Uda pun membeberkan program programnya.

“Saya mengetahui bahwa masyarakat saat ini tidak merasa tenang dan nyaman karena maraknya peredaran narkoba. Untuk itu saya berjanji akan memberantas narkoba di Kota Binjai.

Saya akan memimpin langsung dalam pemberantasan ini baik siang maupun malam. Percayakan kepada saya dalam pemberantasan ini,” ungkap Pak Uda.

Baca Juga :  RI Siap Tanggapi Insiden di Laut Natuna dengan China

Membuka lapangan pekerjaan baru juga merupakan program Pak Uda bila dirinya dipercaya memimpin Kota Binjai.

“Saya akan melanjutkan program Walikota yang terdahulu, yaitu Bapak Idaham, yaitu akan membuka Kawasan Industri Binjai yang dihentikan oleh Walikota yang ada saat ini,” bebernya, sembari mengucapkan terima kasih kepada tim pendaftaran dan penjaringan dari DPC Partai Demokrat Kota Binjai.

Legislator dari Partai Golkar tersebut juga berjanji akan menghidupkan kembali Remaja mesjid yang ada di Kota Binjai. Sebab menurutnya, dengan menghidupkan kembali Remaja mesjid, maka para remaja dapat dibentengi dengan keimanan.

“Saya akan membangun remaja berkualitas dan berbudi luhur,” Zainuddin Purba.

Sementara itu, Ketua DPC Demokrat Kota Binjai H. Juli Sawitma Nasution mengatakan,

Dalam pendaftaran dan penjaringan ini, Partai besutan Agus Harimurti Yudhoyono ini tidak membedakan seluruh bakal calon yang mendaftar.

Baca Juga :  Perjuangan Warga Pangkalan Brandan: Menuju Langkat yang Lebih Baik

“Semua sama dan tidak ada membeda bedakan. Selanjutnya kami juga akan membawa berkas seluruh bakal calon ke DPD Demokrat Sumatera Utara,” ucapnya.

Sebagai Ketua DPC Partai Demokrat Kota Binjai, pria berpenampilan plontos tersebut juga mengatakan bahwa hingga saat ini sudah ada 10 orang yang mengambil bekas formulir.

“Sebanyak sepuluh orang sudah mengambil formulir pendaftaran. Sementara ada tiga orang lagi yang sudah melakukan komunikasi dan juga akan mengambil formulir.

Namun hingga saat ini, sudah ada tiga bakal calon yang mengembalikan berkasnya dan dinyatakan lengkap,” demikian ungkap H. Juli Sawitma Nasution.

Usai menyerahkan berkas dan dinyatakan lengkap, H Zainuddin Purba berkesempatan langsung memimpin doa untuk kesuksesan dan berlangsungnya Pilkada 2024. (Tra/yg)

Berita Terkait

Kepengurusan Baru Akan Tiba, Anggota Koperasi TKBM: Ini Milik Kita Bersama
Pilkada Langkat 2024: Paslon BISA Unggul Sementara Berdasarkan Real Count
Antisipasi Gangguan Kamtibmas, Pj. Bupati Langkat Pimpin Patroli Skala Besar Jelang Pilkada 2024
Amplop 50 Ribu, Harga Murah Demokrasi Langkat yang Tercoreng
Pilkada Langkat Tercemar: Aparat Desa Digiring, Demokrasi Dikhianati!
Kampanye Akbar SATRIA Dihadiri Puluhan Ribu? Jangan Bohongi Publik
Survei Pramana’s Institute Indonesia Dipertanyakan: Kredibilitas dan Klaim Dipersoalkan
Mulai 24-26 November APK Ditertibkan, Pemko Medan Harap Semua Pihak Saling Berkolaborasi
Berita ini 77 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 19 Desember 2024 - 16:06 WIB

Kepengurusan Baru Akan Tiba, Anggota Koperasi TKBM: Ini Milik Kita Bersama

Rabu, 27 November 2024 - 16:40 WIB

Pilkada Langkat 2024: Paslon BISA Unggul Sementara Berdasarkan Real Count

Selasa, 26 November 2024 - 17:19 WIB

Antisipasi Gangguan Kamtibmas, Pj. Bupati Langkat Pimpin Patroli Skala Besar Jelang Pilkada 2024

Selasa, 26 November 2024 - 09:39 WIB

Amplop 50 Ribu, Harga Murah Demokrasi Langkat yang Tercoreng

Selasa, 26 November 2024 - 05:40 WIB

Pilkada Langkat Tercemar: Aparat Desa Digiring, Demokrasi Dikhianati!

Berita Terbaru

Pj. Bupati Langkat, H.M. Faisal Hasrimy, AP, M.AP, secara resmi membuka Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Kecamatan Selesai dalam rangka penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Tahun 2026 di Aula Kantor Kecamatan Selesai, Kamis (13/2/2025).

Pemerintahan

Kerusakan Jalan Perhatian Utama Musrembang Kecamatan Selesai

Kamis, 13 Feb 2025 - 19:41 WIB