28 Tim Siap Ikuti Turnamen Sepakbola Korpri Antar Pemkab/Pemko se-Sumut 2024

- Reporter

Rabu, 11 September 2024 - 21:20 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TELISIK.NET- MEDAN

Sebanyak 28 tim akan mengikuti Turnamen Sepakbola Korpri Antar Pemkab/Pemko se-Sumatera Utara Tahun 2024 memperebutkan Piala Penasehat Korpri Kota Medan Muhammad Bobby Nasution SE MM. Selain sebagai tolak ukur dan evaluasi pada pembinaan sepakbola tingkat ASN di Kota Medan khususnya dan Sumatera Utara umumnya, tujuan turnamen ini digelar juga guna penambah semangat untuk lebih meningkatkan kinerja ASN di daerah dan menggiatkan olahraga sepakbola melalui pembinaan kompetisi secara berjenjang.

“Sudah 28 Pemkab/Pemko se-Sumut yang telah mendaftar untuk mengikuti turnamen ini,” kata Kepala Dinas Pendidikan dan kebudayaan Kota Medan sekaligus Ketua Panitia Turnamen Benny Sinomba, Rabu (11/9).

Diungkapkan Benny, turnamen yang mengusung tema “Melalui Olahraga Sepakbola, Mari Kita Tingkatkan Rasa Persaudaraan / Silaturrahmi Antar Aparatur Sipil Negara (ASN) Pemkab/Pemko se-Sumatera Utara” akan berlangsung mulai 17-30 September 2024. Sedangkan pembukaan, jelasnya, digelar di Lapangan Ambarita, Kabupaten Samosir, Senin (16/9).

Baca Juga :  Bobby Minta IOF Sumut Jadi Trigger Volunteer Kebencanaan

Selanjutnya, Benny mengungkapkan, babak penyisihan grup akan digelar di 5 wilayah. Untuk Wilayah I, jelasnya, berlangsung di Kota Medan dan Kabupaten Deli Serdang. Wilayah II (Kota Pematang Siantar dan Kabupaten Samosir), Wilayah III (Kabupaten Labuhan Batu), Wilayah IV (Kabupaten Mandailing Natal) dan Wilayah V (Kota Gunung Sitoli).

“Babak Penyisihan Grup berlangsung mulai 17-21 September 2024. Sedangkan untuk Babak 12 Besar sampai Final, kita gelar di Kota Medan. Untuk Babak 12 Besar sampai Final, kita jadwalkan 27-30 September 2024,” jelasnya didampingi Ketua Bidang Humas Fariz H Hutagalung dan Ketua Bidang Pertandingan Ahmad Zulyaden.

Baca Juga :  Revitalisasi Kawasan Stadion Kebun Bunga Diperkirakan Selesai Bulan Desember Ini

Turnamen ini, kata Benny, digelar masih dalam suasana memeriahkan Hari Jadi ke-434 Kota Medan sekaligus HUT ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia. Terkait itu, Benny beserta seluruh jajaran kepanitiaan telah melakukan persiapan yang matang sehingga turnamen ini dapat berjalan dengan lancar.

“Kita tidak ingin turnamen ini hanya sekadar kompetisi saja, tetapi juga semakin mempererat tali silaturahmi dan menunjukkan bahwa ASN di Sumut memiliki semangat dan sportivitas yang tinggi. Di samping itu dapat melahirkan bakat terbaik ASN dari cabang olahraga Sepakbola,” harapnya seraya mengharapkan dukungan semua, termasuk para Kepala Daerah yang wilayahnya menjadi tuan rumah pelaksanaan pembukaan dan babak penyisihan grup.(Yong)

Berita Terkait

Antisipasi Kenakalan Remaja, Wali Kota Medan Dukung Digelarnya RDO Drag Race & Drag Bike
Miris! Tim BRIMO Langkat Berjuang di Piala Pertiwi Tanpa Sentuhan Pemkab
STY Apresiasi Perjuangan Timnas, Terima Kasih Dukungan Suporter di GBK!
Timnas tak Boleh Gagal Lagi di GBK!
Dejan/Gloria Amankan Tiket World Tour Finals 2024
Revitalisasi Kawasan Stadion Kebun Bunga Diperkirakan Selesai Bulan Desember Ini
Korpri Langkat Juara di Turnamen Korpri Medan
Langkat Boyong Piala Bobby Nasution,Turnamen Bola Kaki Korpri 2024
Berita ini 36 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 26 Januari 2025 - 17:19 WIB

Antisipasi Kenakalan Remaja, Wali Kota Medan Dukung Digelarnya RDO Drag Race & Drag Bike

Kamis, 12 Desember 2024 - 12:14 WIB

Miris! Tim BRIMO Langkat Berjuang di Piala Pertiwi Tanpa Sentuhan Pemkab

Selasa, 19 November 2024 - 23:41 WIB

STY Apresiasi Perjuangan Timnas, Terima Kasih Dukungan Suporter di GBK!

Selasa, 19 November 2024 - 06:43 WIB

Timnas tak Boleh Gagal Lagi di GBK!

Sabtu, 2 November 2024 - 10:33 WIB

Dejan/Gloria Amankan Tiket World Tour Finals 2024

Berita Terbaru

Pemerintahan

Pemko Depok Lakukan Studi Tiru Ke Pemko Medan

Kamis, 6 Feb 2025 - 14:04 WIB